Pages

Thursday, 4 February 2016

Pekalongan Mangrove Park


Pekalongan, kota kelahiranku yg terkenal akan batik dan megononya merupakan salah satu kota yg telah ditetapkan UNESCO sebagai Kota Kreatif Dunia bukan hanya batiknya saja yg terkenal, banyak di Kota Pekalongan tempat tempat wisata yg beragam, salah satunya ialah Pekalongan Mangrove Park, mau lebih tau lagi tentang tempat ini ? yaps baca dan kunjungi segera. Kunanti kehadiranmu di Kota Kreatif “Pekalongan”.


Pekalongan Mangrove Park


Berwisata ke tempat itu-itu saja? Cobalah objek wisata baru yang berlokasi di Kelurahan Panjang Baru Kecamatan Pekalongan Utara, Pekalongan. Ya, objek wisata yang bernama Pekalongan Mangrove Park atau Taman Mangrove Pekalongan ini dibilang masih cukup baru, lokasinyapun dapat dijangkau dengan kendaraan umum atau  pribadi. Apalagi saat liburan, sempatkanlah teman-teman untuk berkunjung bersama keluarga. 

Sesampainya disana, teman-teman akan disuguhkan dengan pemandangan indah hamparan tumbuhan mangrove yang disusun dengan rapi sedemikian rupa, ada juga kumpulan dari tumbuhan mangrove yang disusun rapi sehingga membentuk lorong–lorong  atau terowongan unik dari mangrove yang bisa kita lewati menggunakan perahu kecil.  

Hanya dengan Rp.5000/orang, teman-teman bisa menjelajahi dan melewati lorong-lorong yang ada di taman mangrove tersebut. Teman-teman juga bisa melihat atau sekedar mengambil gambar beberapa fauna seperti burung-burung, reptil dan lain sebagainya di Taman Mangrove. Taman Mangrove Pekalongan ini juga cocok  bagi teman-teman yang hanya ingin refreshing, hamparan tatanan tanaman mangrove yang menyejukkan mata, ditambah dengan angin yang sepoi-sepoi, menambah kenyamanan dalam diri. 

Di Taman Mangrove Pekalongan ini juga keamanannya terjamin karena terdapat beberapa Juru Parkir dan juga terdapat fasilitas gubuk-gubuk untuk berteduh dan beberapa kedai yang dapat digunakan untuk sekedar beristirahat setelah merasakan berkeliling menjelajahi Taman Mangrove Pekalongan.

 Yuk jalan-jalan ke Taman Mangrove Pekalongan! J


      

No comments:

Post a Comment